Beranda Kabar Istana Kebakaran Penjaringan: 400 Rumah Terbakar, Seribuan Orang Mengungsi

Kebakaran Penjaringan: 400 Rumah Terbakar, Seribuan Orang Mengungsi

Kebakaran Penjaringan: 400 Rumah Terbakar, Seribuan Orang Mengungsi

JAKARTA, Indikasi.id – Sebanyak 1.000 orang dilaporkan mengungsi imbas kebakaran yang melanda sebuah permukiman warga di Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Minggu (30/7) pagi.
Kasatpel Pengolahan Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta Michael Sitanggang mengatakan untuk sementara ribuan warga ini ditempatkan di Tenda Pengungsi di Jalan Kapuk Utara 2

“1.000-an jiwa mengungsi,” kata Michael saat dihubungi.

Michael mengatakan objek yang terdampak atas kebakaran ini yakni 400 rumah tinggal yang ditempati 200 kepala keluarga. Sedangkan penyebab kebakaran sejauh ini belum bisa dipastikan.

“Penyebab kebakaran masih dalam pendataan,” ungkap dia.

Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini. Namun saat kejadian dua warga mengalami sesak napas sehingga harus dilarikan ke Puskesmas Penjaringan.

Ia mengatakan hingga pukul 16.14 WIB, proses pemadaman masih dilakukan oleh 25 Unit Damkar, yang dibantu satu Unit TRC BPBD, satu Unit PLN, satu Unit PMI, satu Unit AGD Dinkes, satu unit Dishub, satu unit Satpol PP, personel PSKB/Tagana Dinsos, personel Polsek dan personel Koramil.

Ia melanjutkan BPBD DKI telah mendistribusikan bantuan kepada para korban, seperti 10 dus air mineral, 33 lembar selimut, 33 pcs mukena, 33 lembar sarung, 10 lembar terpal, 25 matras, 12 paket family kids, 10 paket kids ware, dan 12 paket sandang.

erkait total kerugian atas kebakaran ini, Michael mengatakan petugas di lapangan masih melakukan pendataan.

“Masih dalam pendataan,” ucapnya.

(mey)

baca juga : Ledakan Terjadi Saat Pertemuan Politik di Pakistan, 44 Orang Tewas

.