BREBES (pelitaindo.news) – Liburan sekolah di MI Sirojut Tholibin Rengaspendawa Kec Larangan Brebes tidak sepi dengan kegiatan. Jatuhnya saat liburan bertepatan dengan hari Raya Idul Adha menjadi momentum untuk napak tilas dengan sejarah Nabi Ibrahim dengan putra tercintanya Nabi Ismail. Napak tilas tersebut dipaparkan dalam kegiatan Pesantren Kilat dalam rangka liburan akhir tahun pelajaran di MI Sirojut Tholibin.
Selaku Kepala MI, Akhmad Sururi menegaskan bahwa salah satu tujuan kegiatan Pesantren Kilat di bulan Dzulhijah ini agar peserta didik bisa meneladani kisah sejarah Nabi Ibrahim serta melatih hidup mandiri. Kegiatan yang dimulai pada hari Rabu sampai Kamis tanggal 28 s/d 29 Juni 2023 sekaligus menyambut hari Raya Idul Adha.
Pesantren kilat dilaksanakan dengan menginap satu malam tepatnya Rabu malam Kamis. Selama kegiatan anak anak diwajibkan sholat berjamaah di masjid Jami Al Falah Rengaspendawa. Hal ini bertujuan agar terbiasa melakukan sholat jamaah di masjid. Setelah jamaah anak-anak mendegarkan kisah perjalanan Nabi Ibrahim AS.
Kegiatan yang dimulai pada hari Rabu 28 Juni 2023 diikuti oleh peserta didik MI sebanyak 67 anak mulai kelas 3 sampai kelas 5. Mereka terbagi dalam bebsrapa kelompok pembelajaran. Masing – nasing kelompok dibimbing oleh satu orang guru dengan beberapa materi yang telah disiapkan.
Melalui kegiatan Pesantren Kilat saar liburan ini anak anak tidak banyak bermain tapi bisa digunakan waktunya untuk kegiatan yang positif. Mereka merasa senang mengikuti kegiatan Pesantren kilat. Orang tuanya juga sangat mendukung, pungkas Sekretaris MWC NU Wanasari. *(Nuridin/Red)
The post MI Sirojut Tholibin Selenggarakan Pesantren Kilat sekaligus Menyambut Idul Adha first appeared on pelitaindonews.